Sulteng masuk kategori ''tinggi'' dalam Indeks Pembangunan Manusia
Penulis: Robert Dwiantoro | Publikasi: 11 Desember 2022 - 14:55
Bagikan ke:
TUTURA.ID - Sulteng masuk kategori ''tinggi'' dalam Indeks Pembangunan Manusia
Anak-anak berpose di Tugu Katulistiwa di Tinombo Selatan, Parigi Moutong, Sulawesi Tengah. (Foto: Muhammad Qadri Anwar/ Shutterstock.com)

Sulawesi Tengah mengalami kenaikan nilai dan status Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Pada penghitungan IPM 2022, Sulteng beroleh nilai 70,28, dan berada di posisi 24 dari 33 provinsi. 

Meski posisinya tak bagus-bagus amat, pencapaian ini boleh saja disyukuri sebab Sulteng kini termasuk provinsi dengan nilai IPM berkategori “tinggi”. Sulteng dapat kenaikan status bersama Lampung dan Maluku; dari provinsi ber-IPM “sedang” naik kelas jadi “tinggi.” 

Sebagai catatan, penghitungan IPM yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS) punya empat kategori nilai, yakni “sangat tinggi” (lebih dari 80), “tinggi” (70-80), “sedang” (60-70), rendah (kurang dari 60).

Pada 2022, sama dengan tahun sebelumnya, hanya dua provinsi yang masuk kategori “sangat tinggi”, yakni DKI Jakarta (81,65), dan DI Yogyakarta (80,64).

Sedangkan yang masuk kategori “tinggi” (termasuk Sulteng) ada 24 provinsi. Delapan provinsi lain tercantum dalam kategori “sedang”. Plus, untuk pertama kalinya dalam penghitungan IPM di Indonesia, tidak ada provinsi yang masuk kategori “rendah”.

Secara umum, Indonesia memang sedang mengalami peningkatan pembangunan manusia. “Peningkatan IPM 2022 terjadi pada semua dimensi, baik umur panjang dan hidup sehat, pengetahuan, dan standar hidup layak,” demikian tertulis dalam rilis BPS (15/11/22). Indonesia kini punya nilai IPM 72,91, naik dari 72,29 pada tahun 2021.

Ada tiga indikator utama pembentuk capaian IPM yakni dimensi hidup panjang dan sehat, pengetahuan, dan standar hidup layak. Tiga indikator itu punya beberapa turunan pula, misal: umur harapan hidup saat lahir, harapan lama sekolah, rerata lama sekolah, dan pengeluaran riil per kapita.

Sebagai contoh perhitungan, pada dimensi hidup panjang dan sehat: Bayi Indonesia yang lahir pada 2022 memiliki harapan hidup hingga 71,85 tahun, meningkat 0,28 tahun pada tahun sebelumnya. Pada dimensi pengetahuan: harapan lama sekolah penduduk umur 7 tahun meningkat 0,02 tahun dibandingkan tahun sebelumnya.

BPS bilang bahwa kenaikan IPM di Indonesia tak lepas dari penanganan pandemi dan pemulihan ekonomi yang mendukung pembangunan manusia.

“Bisa dilihat dari pelonggaran aktivitas dan pelayanan vaksinasi secara masif. Hal baiknya sejumlah indikator makro ikut meningkat pada trimester ketiga 2022,” ujar Setianto, Deputi  Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS.

Sulteng lama terperangkap IPM "sedang"

IPM merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan pembangunan kualitas hidup manusia di sebuah wilayah. IPM juga dianggap bisa menjelaskan bagaimana penduduk bisa mengakses hasil pembangunan, beroleh pendapatan, kesehatan, pendidikan, dan lain-lain.

Adapun konsep perhitungan IPM pertama kali diperkenalkan oleh UNDP sejak awal 1990-an. Konsepnya disempurnakan pada 2010. Pada tahun yang sama, Indonesia, lewat BPS, mulai menerapkan konsep penghitungan tersebut.

Tutura.Id menyajikan pencapaian IPM Sulteng sejak 2010 lewat grafik di atas.

Pada 2022, Sulteng untuk pertama kalinya lepas dari status IPM “sedang”. Setelah 12 tahun terperangkap dengan label semenjana, Sulteng akhirnya bisa berdiri dengan provinsi lain yang sudah berada di kategori IPM “tinggi.”

Sulteng hanya sekali mengalami penurunan nilai IPM, dari 65,96 (2010) turun menjadi 64,27 (2011). Setelahnya nilai Sulteng selalu menunjukkan tren positif alias kenaikan.

Meski demikian, IPM Sulteng selalu berada di bawah rerata nasional. Soalan ini boleh saja dibaca begini, “Pembangunan manusia di Sulteng masih tertinggal dari kebanyakan wilayah lain di Indonesia.”

Bagaimana perasaanmu setelah membaca artikel ini?
Suka
1
Jatuh cinta
2
Lucu
0
Sedih
0
Kaget
0
Marah
0
Mungkin tertarik
TUTURA.ID - Hadianto Rasyid; Politisi Sulteng paling bersinar di Instagram
Hadianto Rasyid; Politisi Sulteng paling bersinar di Instagram
Hadi jadi politisi Sulteng paling populer di Instagram. Nama lain yang juga bersinar ialah Ahmad…
TUTURA.ID - Saat bisnis gelap narkoba menyeret PNS di Sulteng
Saat bisnis gelap narkoba menyeret PNS di Sulteng
Setahun terakhir telah terjadi pelbagai kasus jual beli narkoba yang melibatkan PNS di Sulteng.…
TUTURA.ID - Mengenali praktik climate entrepreneurship di Sulawesi Tengah
Mengenali praktik climate entrepreneurship di Sulawesi Tengah
Dalam membangun bisnis, climate entrepreneurship tidak hanya fokus pada pertumbuhan usaha, tapi juga ekosistem yang…
TUTURA.ID - Kadis Pariwisata Sulteng, Diah Entoh: 'Negeri Seribu Megalit' itu cara kami membangun citra
Kadis Pariwisata Sulteng, Diah Entoh: 'Negeri Seribu Megalit' itu cara kami membangun citra
Kadis Pariwisata Sulteng, Diah Entoh berbagi cerita tagline "Negeri Seribu Megalit." Ia pun sebut bahwa…
TUTURA.ID - Darurat Kekerasan Seksual Di Sulteng